5 Pantai Paling Tercantik di Pulau Jawa

Banyak yang mengatakan pantai terindah di Indonesia adalah Lombok dan Bali. Namun pada kenyataannya tidak juga loh sobat. Sekarang tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar pulau hanya untuk bisa berlibur di pantai. Saya akan memberikan beberapa informasi tentang tempat-tempat terindah yang berada di pulau jawa loh. Rasakan sensasinya seperti anda di pulau dewata Bali....

1. Kepulauan Karimun Jawa, Jawa Tengah
Lokasi karimun jawa terletak di utara Jawa Tengah lebih tepatnya 80 km dari Kota Kartini, Jepara.
Lokasi karimun jawa terletak di utara Jawa Tengah lebih tepatnya 80 km dari Kota Kartini, Jepara. bagi kamu yg merasa Jenuh bosen suntuk ide gak kunjung datang, itulah saat yg tepat belibur. Kepulauan kecil yang indah ini terletak di sebelah utara Jepara. Pantai-pantai di sana keindahannya tidak bisa dipungkiri. Kamu bisa menelusuri keindahanya dari Pantai Nirwana, Pantai Barakuda, Pantai Ujung Gelam dan seterusnya.

2. Pantai Anyer, Banten
 Bagi anda yang menggunakan kendaraan mobil, bisa memanfaatkan fasilitas tol, setelah sampai dipintu keluar tol Cilegon Barat ikutilah arah menuju Anyer.
Lokasi Pantai ini yaitu di Jalan raya Anyer, Kabupaten Serang. Waktu tempuh menuju pantai ini hanya 2-3 jam dari ibu kota Jakarta dengan menggunakan kendaraan pribadi. Rute yang bisa diambil untuk menuju kawasan pantai pasir putih anyer adalah melalui daerah Cilegon atau Pandeglang. Bagi anda yang menggunakan kendaraan mobil, bisa memanfaatkan fasilitas tol, setelah sampai dipintu keluar tol Cilegon Barat ikutilah arah menuju Anyer. Keindahan Pantai Anyer sudah sangat terkenal. Tidak salah lagi, Anyer memang merupakan salah satu pantai tercantik di pesisir Banten.

3. Pantai Karangbolong, Pacitan, Jawa Timur
Pantai yang satu ini mirip dengan Pantai Uluwatu di Bali karena tebing-tebing yang mengelilinginya.
Pantai yang satu ini mirip dengan Pantai Uluwatu di Bali karena tebing-tebing yang mengelilinginya. Dan lucunya, ada bentuk pintu yang terletak di bawah salah satu tebingnya. Kamu yang suka foto romantis boleh mencoba datang kemari dan foto-foto di sana, pasti cantik banget deh.

4. Pantai Tanjung Lesung, Banten
Fasilitas di Pantai Tanjung Lesung terbilang lengkap sehingga membuat wisatawan tidak akan kesulitan menikmati liburan.
Fasilitas di Pantai Tanjung Lesung terbilang lengkap sehingga membuat wisatawan tidak akan kesulitan menikmati liburan. Jaringan listrik dan sarana air bersih juga cukup memadai. Manfaatkan beragam fasilitas di sekitar pantai ini, yaitu: informasi pariwisata, penjaga pantai, money changer, dan area parkir yang luas dan aman. Untuk aktivitas bersenang-senang wisatawan dapat menyewa banana boat, glass bottom boat, snorkling, sea kayak, lapangan golf mini, kolam renang, kolam pemancingan, taman, shelter-shelter, kios wartel, arena bermain anak-anak, penyewaan perahu dan speedboat, serta toko cenderamata untuk membeli oleh-oleh.

5. Pantai Sawarna, Banten
Siapa sih yang nggak kenal dengan Pantai Sawarna di Banten. Tidak sulit untuk menemukan pantai ini dan sudah cukup banyak dibangun vila dan resort
Siapa sih yang nggak kenal dengan Pantai Sawarna di Banten. Tidak sulit untuk menemukan pantai ini dan sudah cukup banyak dibangun vila dan resort di sekitar sana. Keadaan Pantai Sawarna yang memiliki objek wisata lengkap karena memiliki pemandangan alam seperti pegunungan, goa-goa, daerah sungai dan pantai pasir putih yang menawan. Namun sebelum menuju ke Pantai Sawarna, kelak nanti akan disuguhkan berbagai objek lainnya yakni Pantai Manuk. Nah, berikut ini pemandangan alami dari Pantai Sawarna di Banten untuk dijelajah para wisatawan.

0 Response to "5 Pantai Paling Tercantik di Pulau Jawa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel