KEUNGGULAN TEKNIK ELEKTRO

Apa Pengertian dari Teknik Elektro ?



    Pengertian teknik elektro adalah ilmu teknik atau rekayasa yang mempelajari sifat-sifat elektron atau sifat-sifat kelistrikan yang kemudian diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari. Bahasa Inggris dari teknik elektro atau teknik listrik adalah electrical engineering.

    Teknik elektro atau biasa disebut teknik listrik merupakan salah satu bidang ilmu teknik mengenai aplikasi listrik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Teknik listrik melibatkan konsep, perancangan, pengembangan, dan produksi perangkat listrik dan elektronik yang dibutuhkan oleh masyarakat. 

   Orang yang sudah ahli dibidang teknik bisanya disebut Enginer. Enginer elektro memegang peranan penting dalam mengembangkan dan memajukan teknologi tinggi dalam dunia telekomunikasi, energi dan aplikasi lainnya dari perangkat listrik dan elektronik. Enginer elektro juga bekerjasama dengan enginer dari bidang lain, seperti kimia, mesin, dan sipil untuk merancang, mengembangkan dan membantu berbagai macam produk dan jasa seperti sistem distribusi energi, komputer, sistem satelit, radio, sistem radar, mobil listrik, dan masih banyak lagi yang melibatkan komponen listrik dan elektronik.

Apa Manfaat Mempelajari Ilmu Teknik Elektro ?
    

    Di zaman teknologi yang serba canggih ini, kehidupan sehari-hari kita pasti tidak begitu jauh dari perangkat-perangkat elektronik atau listrik, misalnya TV, Radio, Laptop, Handphone, Lampu, dll. maka disinilah ilmu mengenai elektro dapat diterapkan, seperti tentang cara mencegah dan memperbaiki kerusakan pada alat-alat elektronik, cara menginstalasi listrik dengan benar, pembuatan aplikasi pada gadget, dsb. 

    Jadi bagi sobat yang baru ingin mendaftar dibangku pendidikan SMK, Universitas, Politeknik ataupun Institut jurusan teknik elektro, tidak perlu ragu-ragu sebab ilmu ini akan kalian butuhkan di kehidupan sehari-hari baik dalam pekerjaan maupun rumah tangga.


Apa Saja Yang Termasuk Bagian dari Jurusan Teknik Elektro ?

   Dulunya Teknik Elektro dibagi menjadi 2 jenis, yaitu arus kuat dan arus lemah. Arus kuat sendiri merupakan ilmu yang mempelajari tentang listrik bertegangan tinggi (Watt) sedangkan arus lemah mempelajari tentang listrik bertegangan rendah atau lebih mengarah dalam mempelajari sifat elektron dan rangkaian elektronika. Seiring perkembangan zaman dan teknologi, teknik elektro kemudian dibagi menjadi beberapa program studi, yaitu :



1.Teknik Listrik (electric engineeringadalah bidang yang secara khusus berkaitan dengan pembangkitan dan transmisi daya listrik dari satu tempat ke tempat lain. Teknik listrik ini lebih berfokus pada arus listrik bertegangan tinggi.

2. Teknik Elektronika (electronics engineeringadalah teknik yang berhubungan dengan berbagai material dalam berbagai konfigurasi atau struktur yang dapat mengatur aliran arus listrik. Pada prodi ini, sobat akan lebih memperdalam tentang pelajaran sifat-sifat elektron, robotik dan juga pemrograman. 


3. Teknik Telekomunikasi (telecommunication engineering) adalah ilmu yang berfokus pada rekayasa dan ilmu yang dibutuhkan untuk mengirimkan informasi dari satu tempat ke tempat lain. Salah satu hal penting yang dijawab oleh teknik telekomunikasi adalah bagaimana cara mengodekan informasi ke dalam sinyal listrik.

4. Teknik Komputer dan Jaringan (Computer and Network Engineering) merupakan ilmu yang berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkait kemampuan algoritma, dan pemrograman komputer, perakitan komputer dan jaringan komputer, serta pengoperasian perangkat lunak dan internet.
5. Teknik Multimedia dan Jaringan (Multimedia and Network Engineering) merupakan salah satu bidang dalam teknik komputer dan jaringan, namun pada teknik ini lebih berfokus pada software dan sistem multimedia seperti desain-animasi.
6. Teknik Kendali atau Teknik Pengaturan (Control Engineeringberkaitan dengan sistem elektronik yang dirancang untuk memberikan pengaturan cepat dan tepat terhadap suatu perintah. Teknik sistem kendali sangat banyak dipelajari dalam teknik listrik. Sistem kendali tidak terbatas pada sistem elektrikal melainkan hingga pengendalian sistem kimia, sistem hidrolis, dan sistem mekanik lainnya.

7. Teknik Biomedika atau Teknik Biomedis (Biomedical Engineering) merupakan bidang multidisiplin yang melibatkan berbagai keahlian teknik, ilmu pengetahuan dan metoda teknologi untuk memecahkan masalah dalam biologi dan kedokteran, untuk peningkatan kualitas kesehatan masyarakat.
8.Teknik Rekayasa Sistem (Mechanical Engineering Systems) adalah ilmu yang memanfaatkan prinsip-prinsip matematika untuk memodelkan dan menjelaskan sistem kompleks dan memprediksi kehandalannya berdasarkan analisis teknik. Berdasarkan deskripsi matematis dari sebuah permasalahan, seorang insinyur dapat meramalkan hal "bagaimana jika..." pada kondisi yang ada dan membuat solusi yang optimal.

Apa Perbedaan Lulusan D3 Teknik Elektro (Ahli Madya / A.Md.) dengan S1 Teknik Elektro (S.T.) ?

    Lulusan Sarjana Teknik Elektro dibekali dengan ketrampilan dan keahlian bidang teknik elektro antara lain Sistem Tenaga, Elektronika, Pengaturan Industri, Telekomunikasi dan Informatika. Teknik Elektro memiliki Laboratorium Rangkaian Elektronika, Rangkaian Listrik, Rangkaian Logika, Pengukuran, Sistem Pengaturan, Mikroprosessor, Elektronika Industri, PLC, Mesin-mesin Listrik, Instalasi Listrik, PLTMH, VHDL, dan Workshop Elektronika.

    Sedangkan Ahli Madya Teknik Elektro dibekali dengan Keahlian Elektronika Industri, serta Teknik Komputer dan Jaringan yang didukung dengan sertifikasi KKPI, CCNA, JENI, TOEIC. Dukungan ekstra kurikuler terdiri atas kelompok Robotika, Sistem Instrumentasi Industri dan lain-lain. 


Bagaimana Peluang Kerja Bagi Lulusan Teknik Elektro ?


    Bagi sobat yang sudah lulus dari jurusan teknik elektro, kalian tidak perlu khawatir soal mencari pekerjaan karena lulusan teknik elektro sangat diperlukan didunia pekerjaan terlebih lagi di perusahaan yang memanfaatkan instrumentasi kendali. Lulusan teknik elektro biasanya menempati posisi atau jabatan di perusahaan sebagai : Telecommunication Software Enginer, Teknisi IT, Network Planner/Engineer, perancang dan implementor produk-produk perangkat keras dan lunak telekomunikasi/internet, Manajer proyek Sistem Informasi/Teknologi Informasi, Manajer pengembangan produk, Layanan telekomunikasi dan informasi, konsultan pada berbagai industri yang menggunakan telekomunikasi dan internet, dan lain-lain.

    Lulusan dari jurusan teknik elektro ini biasanya dibutuhkan untuk bekerja di beberapa perusahaan terutama di perusahaan instansi pemerintahan (Departemen PU, Bappeda, Bappenas, Kominfo),  PT PLN, PT Barca Indonesia, PT TELKOM, CV Sinar Badja Indonesia, PT Indoyoke, CV Innovative Electronics, PT. Sarana Reka Eltra Kencana (Alat Kesehatan), PT Hartono Istana Teknologi (Polytron), PT Siemens Indonesia, PT Samsung Electronics Indonesia, dan masih banyak lagi. Selain itu, lulusan teknik elektro juga sangat dibutuhkan untuk dapat bekerja sebagai teknisi di beberapa tempat seperti pertambangan, kelautan, pelabuhan, dan juga perusahaan industri.

     Itulah penjelasan tentang keunggulan dari Jurusan Teknik Elektro. Semoga informasi ini dapat memudahkan bagi sobat dalam memilih jurusan.


0 Response to "KEUNGGULAN TEKNIK ELEKTRO"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel